Sabtu, 26 Juni 2010

Tips memilih genteng

Dalam membangun rumah kita sebaiknya mencari genteng yang ringan dan kuat. Salah satu pilihan yang dapat kita ambil adalah Genteng aspal. Adapun kelebihan dari genteng aspal tersebut adalah bobotnya ringan, merespon panas dan meredam suara bising dari air hujan serta mempunyai bentuk berupa lembaran sehingga penginstallasianya cukup mudah karena hanya cukup ditempel, ditekan, dan dipaku.

Adapun genteng aspal mempunyai dua jenis profil. Pertama, profil bergelombang yang terbuat dari serat organik, resin dan mineral aditif. Genteng ini dapat langsung dipasang pada gording tanpa reng sedangkan untuk pengikatnya pada genteng ini masih memerlukan paku/skrup. Kedua, genteng aspal dengan profil datar dimana bahan pembuatnya terdiri dari campuran fiberglass dan butiran bebatuan yang mirip dengan pasir yang sudah berglazur. Untuk genteng ini tumpuannya mengandalkan papan multipleks sehingga lebih mudah dalam penginstallasiannya karena hanya perlu ditempel, ditekan dan dipaku.

Demikian sekilas tips dari saya. Terima kasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar